Jarak dari objek wisata pantai Pangandaran ke jalan raya menuju lokasi ± 10 km sedangkan arah menuju ke lokasi objek wisata melalui jalan desa ± 3 km tepatnya Desa Bagolo, Kec. Kalipucang, Kab Pangandaran, sekitar 20 km dari Pantai Pangandaran. Tepatnya di persimpanganDesa Emplak jika dari arah Kalipucang, yakni belok kiri. Dari sana, perjalanan menuju pantai berjarak sekitar 10 kilometer.
Objek wisata ini dikelola oleh Pemerintah Kabupaten Pangandaran melalui Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran. Jalan menuju lokasi belum bagus dan belum tersedia angkutan umum yang bisa membawa pengunjung ke Pantai Karapyak. Hanya pengunjung yang mempunyai kendaraan pribadi atau kendaraan sewaan yang bisa mencapai Pantai Karapyak. Akan tetapi, perjalanan yang jauh dengan jalan yang sebagian masih rusak terbayar dengan keindahan Pantai Karapyak. Objek wisata Pantai Karapyak memang belum seramai Pantai Pangandaran atau Pantai Batukaras. Namun, hamparan batu karang yang ada di sana dan pasir pantai yang putih menjadi keindahan tersendiri.
Wisatawan yang datang ke sana pun tidak seramai di tempat lain. Namun, fasilitas di Pantai Karapyak sudah cukup. Seperti pondokan atau tempat penginapan, tempat makan, areal parkir, warung/kedai, pondok wisata yang dikelola penduduk setempat, tempat pelelangan ikan, mushola, toilet, serta pos keselamatan pun sudah ada dan sebagian garis pantai dipergunakan masyarakat setempat untuk pemberdayaan rumput laut.
Keunggulan objek wisata Pantai Karapyak ini adalah panorama pantai yang indah dengan hembusan angin yang segar. Namun lokasi pantainya tidak terlalu banyak tempat untuk berenang, karena banyaknya karang dan arusnya kuat. Tetapi di sini bisa menjadi tujuan memancing.
Koordinat : 07°41′31.6″S 108°45′11.9″E
Arah: 87 km dari Kota Ciamis ke arah selatan
Baca Juga : Informasi Beragam Paket Wisata Pangandaran
Arah: 87 km dari Kota Ciamis ke arah selatan
Baca Juga : Informasi Beragam Paket Wisata Pangandaran
0 komentar